Cincin dengan Bahan Logam Mulia Selain Emas

Cincin dari bahan logam selain emas mungkin terbilang cocok sebagai salah satu inspirasi kado pernikahan untuk sahabat. Hal ini karena bahan logam selain emas adalah jenis mineral yang mempunyai karakteristik unik sehingga layak untuk dijadikan koleksi perhiasan.

Cincin dengan Bahan Logam Mulia Selain Emas

Namun sayangnya tidak seluruh jenis logam selain emas nyaman saat dipakai karena  kadang bisa mengakibatkan iritasi pada kulit. Oleh karena itu, bagi anda yang ingin memberikan kado spesial untuk sahabat maka anda perlu memahami mengenai bahan logam cincin selain emas di bawah ini.

1. Perak

Parak pada umumnya tidak dipakai untuk cincin sebab rentan goresan dan pudar dibandingkan logam yang lain. Akan tetapi di era sekarang ini, jenis cincin perak mulai populer baik untuk aksesoris atau cincin nikah sebab perak dilapisi rhodium yang lebih kuat terhadap goresan dan noda.

Cincin dari perak ini bisa menjadi salah satu pilihan bagi anda untuk dijadikan sebagai kado pernikahan sahabat. Selain cantik, cincin perak juga dipatok dengan harga yang lumayan terjangkau.

2. Palladium

Palladium bisa menjadi pilihan bagi anda yang menginginkan perhiasan dari logam berwarna indah serta awet dengan budget minim. Logam ini relative langka dan saat ini cukup dihargai sebab berwarna putih keperakan, memiliki polesan yang berkilau serta mirip seperti platinum.

3. Platinum

Cincin platina terbaik yaitu 95% murni sehingga kuat dan beratnya terjamin. Kombinasi antara permintaan pasar yang tinggi dengan kelangkaan dari platinum ini menjadikannya dipatok dengan harga cukup mahal.

Platinum merupakan logam favorit untuk membuat perhiasan sebab tahan korosi dan keausan, serta tidak begitu mengakibatkan alergi maupun iritasi pada kulit.

4. Titanium

Cincin berbahan titanium bukan logam mulian dan lebih kontemporer. Titanium merupakan logam yang memiliki warna lebih gelap serta lebih ringan.

Demikian ulasan mengenai bahan logam cincin selain emas yang bisa anda pilih untuk kado pernikahan sahabat anda. Memberikan cincin pada sahabat bisa menjadi simbol persahabatan yang akan kekal abadi seperti logam yang tidak akan pernah pudar. Beberapa bahan logam diatas bisa anda pilih sesuai selera dan juga budget yang anda sediakan tentunya.